Rekomendasi TV Series yang Ber-set SMA (High School)

Rekomendasi TV Series yang Ber-set SMA (High School)

Rekomendasi TV Series yang Ber-set SMA (High School) - Creativetattoosdesign. Gak perlu duduk di bangku SMA supaya kamu bisa suka dan menikmati TV series tentang SMA. Nyatanya, drama dan komedi remaja masih menjadi salah satu acara favorit meskipun sudah lulus SMA. Kapan pun rindu dan ingin bernostalgia SMA, bisa banget, lho, tonton beberapa acara TV di bawah ini untuk menebus kerinduan kamu. Yuk, simak!

Riverdale 

Riverdale

Ini dia salah satu TV series yang nge-hype banget sejak awal rilisnya pada awal Januari 2017 lalu. Riverdale merupakan TV series  drama remaja yang diadaptasi dari karakter dari Archhie Comics dan bercerita tentang Archie Andrews (diperankan oleh K.J. Apa) yang tinggal di kota kecil bernama Riverdale dan mengekplor kenyataan gelap yang tersembunyi dibaliknya dengan bantuan teman-temannya, yaitu Veronica Lodge (Camila Mendes), Betty Cooper (Lili Reinhart), dan Jughead Jones (Cole Sprouse). Sejak awal debutnya, Riverdale selalu mendapat review positif dan paling ditunggu-tunggu. Hingga saat ini, Riverdale sudah memiliki tiga season yang masih tayang rutin setiap minggunya.

13 Reasons Why

13 Reasons Why

13 Reasons Why  merupakan TV series drama remaja besutan Netflix yang sempat ngehits banget di awal tahun 2017. 13 Reasons why bercerita tentang Clay Jensen dan temannya Hannah Baker, yang memutuskan untuk bunuh diri akibat semakin besarnya rumor dan pelecehan yang ditujukkan kepadanya tanpa adanya dukungan dari teman-teman maupun sekolahnya. Sampai saat ini, 13 Reasons Why sudah meiliki dua seasons. Pada season pertama, kita akan mengetahui cerita menurut sudut pandang Hannah dan kesulitan yang dia alami sehingga akhirnya memutuskan untuk mengakhiri hidupnya. Sedangkan pada season kedua, kita akan mengetahui cerita yang dialamai Hanah sebelum meninggal dengan lebih runtut dan detail. Kabarnya, season  ketiga dari seri drama ini akan segera rilis di tahun 2019 ini lho, Prestisan!

Teen Wolf
Teen Wolf

Teen Wolf merupakan seri drama remaja buatan MTV yang rilis pada tahun 2012 dan memiliki 6 season hingga berakhir pada tahun 2017 lalu. Seri drama ini diadaptasi dari film dengan judul yang sama tahun 1985. Teen Wolf bercerita tentang Scott McCall (diperankan oleh Tyler Posey) yang pada suatu hari digigit oleh  werewolf dan harus berusaha untuk mengendalikan efek yang terjadi akibat gigitan tersebut pada dirinya. Seri drama yang kadang agak menegangkan ini cukup membuat kita sering tertawa karena kelakukan sahabat McCall, Stiles Stilinski yang diperankan oleh Dylan O'Brien. Sejak awal debutnya, seri drama ini mendapatkan review yang baik dan jauh dari kritik.

Pretty Little Liars

Pretty Little Liars

Tv series yang satu ini ber-genre misteri dan memang saat menonton bisa menciptakan suasana yang cukup tegang. Pretty Little Liars merupakan series  yang diadaptasi dari novel karangan Sara Shepard dengan judul yang sama. Sejak awal debut tahun 2010, series yang satu ini sudah mencetak 7 seasons yang berakhir pada Juni 2017 lalu. Pretty Little Liars menceritakan tentang empat sahabat pelajar SMA, Spencer Hastings, Aria Montgomery, Hanna Marin, dan Emily Fields, yang saling menjauh setelah menghilangnya salah satu teman meraka, Alison DiLaurentis. Satu tahun setelah menghilangnya Alison, ke-empat sahabat ini mulai menerima sms misterius yang menamai dirinya A dan mengancam untuk membeberkan rahasia-rahasia mereka. Ke-empat sahabat ini akahirnya bersatu kembali untuk mengungkap siapa dibalik sosok A tersebut.
Bulan Maret ini, Pretty Little Liars mengeluarkan kembali sequel-nya, yang bertajuk Pretty Little Liars: The Perfectionist.

Gossip Girl

Gossip Girl
Gossip Girl merupakan seri drama remaja yang cukup nge-hype sejak awal debut di tahun 2007. Seri drama ini memiliki 6 seasons yang berakhir pada tahun 2012. Gossip Girl bercerita tentang kehidupan anak remaja, Serena van der Woodsen, Blair Woldrorf, Dan Humprey, Chuck Bass, dan Nate Archibald, yang tinggal di Upper East Side dan tidak pernah bisa memiliki rahasia karena selalu dibeberkan oleh website gosip, gossipgirl.  Seri drama ini sangat ringan dan cocok untuk penghilang penatmu di waktu luang.

One Tree Hill

One Tree Hill

One Tree Hill merupakan TV seri remaja yang ditayangkan selama 9 tahun, mulai dari tahun 2003 dan berakhir di tahun 2012. Seri drama ini memiliki 8 season yang menceritakan tokoh-tokohnya sejak duduk di bangku SMA hingga masing-masing berhadapan dengan konflik-konflik yang lebih besar dalam rumah tangga mereka. Cerita tentang drama seri ini diawali dari kehidupan dua bersaudara yang berbeda ibu, Lucas Scott (Chad Michael Murray) dan Nathan Scott (James Lafferty), yang berkompertisi untuk memenangkan sebuah posisi untuk tim basket di sekolahnya. Drama antar keduanya terus berlanjut bahkan mengenai kehidupan asmara mereka.

Kalau lagi ingin bernostalgia zaman SMA, bisa banget kan tonton acara-acara seri drama di atas. Nontonnya jangan sendirian, ya. Ajak teman-teman atau bahkan si dia. Apalagi kasih dia bunga yang dibeli dari Toko Bunga Jakarta, waaah sweet abis! 

Comments

  1. numpang promote ya min ^^
    bosan tidak tahu harus mengerjakan apa ^^
    daripada begong saja, ayo segera bergabung dengan kami di
    F*A*N*S*P*O*K*E*R cara bermainnya gampang kok hanya dengan minimal deposit 10.000
    ayo tunggu apa lagi buruan daftar di agen kami ^^
    || WA : +855964283802 || LINE : +855964283802 ||

    ReplyDelete
  2. Terima kasih kak atas rekomendasi filmnya
    INDOXX1

    ReplyDelete

Post a Comment